hybrid UV
Owner PrimaGraphia, Eddy Kimas (kiri) bersama owner PT Multi Sistem Teknologi, Ali Marzuki.

Di kuartal pertama tahun 2019, PT Multi Sistem Teknologi, salah satu perusahaan penyuplai mesin digital printing terpercaya di Indonesia meluncurkan mesin dari LDP, Raptor UV Hybrid Printer.

Mesin digital printing asal Taiwan ini mengusung hybrid technology yang mendukung berbagai kemampuan mencetak pada material-material yang biasa digunakan pada mesin solvent, latex, dan UV.

Mesin ini diproyeksikan untuk mengganti solvent dan eco-solvent dengan solusi yang lebih baik dan lebih ramah lingkungan disertai harganya yang terjangkau.

Lebih murah dan lebih cepat dibandingkan UV biasa, Raptor merupakan solusi sempurna untuk aplikasi outdoor.

Efek-Efek Glossy & Matte

Hybrid UV, Efek Laminasi dan keuntungannya, Ketahanan terhadap scratch yang tinggi dengan index friksi hingga diatas 267 (lebih tinggi dibanding dengan traditional printing dengan varnish). Print Effect glossy dan matte, untuk kebutuhan yang bervariasi.

LDP Raptor UV Hybrid Printer menggunakan printhead Ricoh Gen 5 dengan kemampuan 97M² untuk 4 pass.

Di Indonesia, Mesin LDP Raptor UV Hybrid printer sudah digunakan oleh PrimaGraphia.

LDP adalah singkatan dari Lintor Digital Printers yang memberikan nilai bisnis yang signifikan dan dirancang dengan pemikiran inovatif. Dengan pengalaman lebih dari 20 tahun, Lintor Technologies fokus berinovasi di bidang teknologi inkjet untuk menciptakan cara terbaik bagi industri percetakan digital.

Bagi yang berminat terhadap mesin ini silahkan menghubungi :

PT Multi Sistem Teknologi
Jl. KH. Zainul Arifin no.31 C-D Jakarta Pusat 10130
Telpon : (021) 630 2553 / 2663